Perjalanan Aman Dan Nyaman, Ini 8 Tips Mudik Membawa Bayi
[fusion_builder_container hundred_percent=”no” hundred_percent_height=”no” hundred_percent_height_scroll=”no” hundred_percent_height_center_content=”yes” equal_height_columns=”no” menu_anchor=”” hide_on_mobile=”small-visibility,medium-visibility,large-visibility” status=”published” publish_date=”” class=”” id=”” background_color=”” background_image=”” background_position=”center center” background_repeat=”no-repeat” fade=”no” background_parallax=”none” enable_mobile=”no” parallax_speed=”0.3″ video_mp4=”” video_webm=”” video_ogv=”” video_url=”” video_aspect_ratio=”16:9″ video_loop=”yes” video_mute=”yes” video_preview_image=”” border_size=”” border_color=”” border_style=”solid” margin_top=”” margin_bottom=”” padding_top=”” padding_right=”” padding_bottom=”” padding_left=””][fusion_builder_row][fusion_builder_column type=”1_1″ layout=”1_1″ spacing=”” center_content=”no” link=”” target=”_self” min_height=”” hide_on_mobile=”small-visibility,medium-visibility,large-visibility” class=”” id=”” background_color=”” background_image=”” background_image_id=”” background_position=”left top” background_repeat=”no-repeat” hover_type=”none” border_size=”0″ border_color=”” border_style=”solid” border_position=”all” padding_top=”” padding_right=”” padding_bottom=”” padding_left=”” margin_top=”” margin_bottom=”” animation_type=”” animation_direction=”left” animation_speed=”0.3″ animation_offset=”” last=”no”][fusion_text columns=”” column_min_width=”” column_spacing=”” rule_style=”default” rule_size=”” rule_color=”” hide_on_mobile=”small-visibility,medium-visibility,large-visibility” class=”” id=””]
Perjalanan Aman Dan Nyaman, Ini 8 Tips Mudik Membawa Bayi
[/fusion_text][fusion_text columns=”” column_min_width=”” column_spacing=”” rule_style=”default” rule_size=”” rule_color=”” hide_on_mobile=”small-visibility,medium-visibility,large-visibility” class=”” id=””]
Salah satu oleh-oleh yang paling ditunggu keluarga di kampung adalah hadirnya anggota baru. Bisa calon menantu, sudah resmi jadi menantu, atau kelahiran bayi mungil yang menggemaskan. Tak heran banyak pasangan yang tetap berangkat mudik meski harus repot-repot membawa Si Kecil.
Tapi jangan khawatir, kami punya 8 tips buat kamu yang tahun ini mudik bersama Si Kecil. Perjalanan dijamin tetap aman dan nyaman, yuk simak!
1. Persiapkan kondisi fisik Si Kecil
Paling penting adalah memastikan kondisi Si Kecil memungkinkan untuk menempuh perjalanan jauh. Konsultasikan dengan dokter anak agar dilakukan pengecekan terlebih dahulu. Mintakan juga multivitamin dan obat-obatan penting yang mungkin dibutuhkan selama mudik.
Setelah itu ajak Si Kecil latihan dengan membawanya bepergian jarak dekat. Tujuannya agar ia terbiasa dengan suasana perjalanan yang akan ditempuh nanti dalam waktu lebih lama.
2. Lebih teliti saat packing
Karena membawa bayi, kamu harus ekstra teliti saat packing. Jangan sampai ada perlengkapan penting Si Kecil yang tertinggal. Buat daftarnya dari jauh-jauh hari, lalu checklist satu per satu sambil berkemas.
Posisikan sesuai prioritasnya, barang yang sewaktu-waktu dibutuhkan saat di perjalanan letakkan di tempat yang mudah dijangkau. Pilih tas yang memiliki kantong kecil di samping dan depan, untuk meletakkan barang-barang kecil seperti kantong kresek, minyak telon, mainan, atau botol susu.
3. Siapkan carseat untuk mobil pribadi
Jika mudik menggunakan mobil pribadi, pasang carseat untuk memudahkan Si Kecil beristirahat. Ibu juga lebih nyaman karena tidak harus selalu menggendong bayi di pangkuannya.
Pasang carseat di jok belakang agar lebih aman dan tidak terpapar banyak cahaya. Jika mudik hanya bertiga yaitu ayah, ibu dan Si Kecil, ayah harus rela duduk di depan sendirian. Jok belakang memiliki space yang lebih luas untuk menyusui, mengganti popok, atau menyuapi Si Kecil.
4. Jangan segan memesan extra-seat jika menggunakan transportasi umum
Nah, jika memilih mudik dengan kendaraan umum, jangan segan-segan memesan extra seat demi kenyamanan bersama.
Tidak apa-apa menambah ongkos satu kursi, tapi bisa mengasuh Si Kecil dengan nyaman.
Ruang yang tersedia di kendaraan umum cukup sempit untuk meletakkan tas berisi keperluan Si Kecil. Kaki ibu jadi kurang nyaman jika tas dipaksakan berada di bawah.
Kursi tambahan ini bisa digunakan untuk mengganti popok, meletakkan barang, bahkan meletakkan Si Kecil sejenak agar ibu bisa meregangkan tubuh.
5. Pilih waktu keberangkatan sore atau malam hari
Jika membawa bayi, lebih baik pilih berangkat pada sore atau malam hari. Cahaya redup lebih nyaman untuk Si Kecil beristirahat. Selain itu sesuai juga dengan jam biologisnya, di mana tubuh bayi biasa mengantuk dan rileks di jam-jam tersebut.
Tapi pastikan juga pengemudi dalam keadaan prima jika memilih berangkat malam hari. Jangan sampai Si Kecil nyaman, tapi ayah dan ibunya justru kurang fit.
6. Ciptakan suasana nyaman
Penting banget untuk diperhatikan, membawa Si Kecil dalamperjalanan jauh harus selalu bisa menciptakan suasana nyaman. Bawakan mainan favorit, ajak bercanda dan tetap perhatikan pola tidurnya.
Pastikan kebutuhan ASI dan makanannya terpenuhi, serta mendapatkan waktu tidur yang cukup agar tidak mudah rewel.
7. Hindari memberikan camilan berat
Untuk Si Kecil yang sudah masuk tahap MPASI atau mengenal makan, hindari memberinya camilan berat di perjalanan.
Kondisi kekenyangan membuat perutnya kurang nyaman dan meningkatkan hasrat ingin buang air. Berikan camilan secara berkala saja, jangan selalu mengartikan rewelnya sebagai lapar.
8. Pastikan Si Kecil selalu kontak fisik dengan ibu
Di usia kurang dari setahun, bayi menghabiskan lebih banyak waktu bersama ibunya. Manfaatkan hal ini untuk menenangkan sepanjang perjalanan, pastikan ia selalu kontak fisik dengan ibunya. Bisa dengan tetap menyentuh tangannya, membiarkan bersandar di dada ibu, atau mengelus kepalanya.
Jadi tidak perlu takut lagi ya membawa bayi mudik ke kampung halaman. Semakin dini mengenalkannya pada keluarga besar akan lebih baik bukan?
[/fusion_text][/fusion_builder_column][/fusion_builder_row][/fusion_builder_container]